Menkominfo Resmikan Proyek Hibah TIK Dari Jepang di Tanah Datar

BATUSANGKAR---Menteri Komunikasi  dan Informatika Tifatul Sembiring mengakui Jepang  telah melakukan langkah-langkah yang luar biasa selama bertahun-tahun dalam mengadopsi, mengembangkan dan menerapkan aplikasi TIK (Teknologi Informasi Komunikasi) untuk memberikan kenyamanan dan kemudahan kepada masyarakatnya,
    
"Sedangkan  Indonesia  saat ini dalam proses transformasi dibidang TIK  dan berlajar banyak dari Jepang. Termasuk membantu membangun proyek peningkatan TIK dalam bidang kesehatan (e-health), "ujar Tifatul sembiring dalam acara peresmian  Proyek Hibah  APT-J3 dan Jaringan Optical LAN di Kabupaten Tanahdatar. 
     
Terkait dalam program TIK ini ujar Tifatul lagi,  untuk melaksanakan program program seperti  e government, e-business, e-learning dan e-healt untuk mampu berkontribusi  pada pertumbuhan ekonomi melalui tiga jalur yaitu kekuatan ekonomi, kekuatan intelektual dan kekuatan sosial.


"Misalnya satu persen saja investasi dalam bidang TI akan bisa meningkatkan pertumbuhan ekonomi masyarakat dari 3 sampai 5 persen, sebab akan bisa meraup keuntungan milyaran  rupiah. Apalagi dia merupakan industri otak  dan tidak terlihat, "katanya.

Sebagai gambaran selama tahun 2009  pendapatan yang diperoleh dalam bidang TI ini mencapai 10 triliun sedangkan anggaran Depkominfo hanya Rp 2,1 triliun.

Komentar

Postingan Populer